SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Dini Anggraeni mengimbau masyarakat agar menjaga kebersihan di tengah meningkatnya kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Kota Tangerang.
“Jumlah kasus DBD di Kota Tangerang saat ini terus meningkat. Kami sudah dapat laporan dari pihak rumah sakit di Kota Tangerang terkait meningkatnya penyakit DBD,”ungkapnya, Rabu (13/3). Oleh karenanya, Dini mengimbau kepada masyarakat untuk rutin menjaga kebersihan seperti di tempat-tempat penampungan air, bak kamar mandi, pot-pot bunga dan tempat beternaknya jentik nyamuk lainnya. “Apalagi sekarang musim hujan, jadi harus rutin diperiksa kalau ada genangan-genangan air itu,” ucapnya.
Kemudian yang kedua, lanjut Dini, masyarakat jangan sampai menumpuk pakaian, sebab menurutnya di situ tempat sarangnya nyamuk tinggal. “Terus yang ketiga kami imbau supaya masyarakat untuk mencegah agar tidak digigit nyamuk dengan cara menggunakan lotion anti nyamuk dari tanaman alami,”terangnya.
Selain itu, ia menuturkan untuk mencegah penyakit DBD secara efektif di lingkungan masyarakat bukanlah dengan melakukan fogging. Namun masyarakat tetap harus rutin menjaga kebersihan. “Fogging itu hanya menghilangkan nyamuk dewasa saja, setelah itu tiga hari kemudian, jentik nyamuknya akan muncul lagi kalau kita tidak menjaga kebersihan. Jadi harus rutin cek tempat bersarangnya nyamuk seperti di genangan air,”pungkasnya. (mg05)
Diskusi tentang ini post