SATELITNEWS.COM, TANGERANG--Dua wakil Liga Inggris memperoleh hasil berbeda pada pertandingan Liga Champions tadi malam. Liverpool FC menang besar atas lawannya Bayer Leverkusen sedangkan Manchester City babak belur dihajar Sporting Lisbon.
Liverpool unjuk kedigdayaan dengan menaklukkan Bayer Leverkusen empat gol tanpa balas dalam laga matchday 4 League Phase Liga Champions 2024/2025 yang digelar di Anfield, Rabu (6/11/2024) dini hari WIB.
Luis Diaz tampil gemilang mencetak hattrick di laga ini. Pesta gol tuan rumah diawali aksi Diaz di menit ke-61. Dua menit kemudian, giliran Gakpo yang membobol gawang Lukas Hradecky.
Diaz benar-benar menjadi mimpi buruk bagi Leverkusen. Winger asal Kolombia itu mencetak dua gol tambahan, masing-masing di menit ke-83 dan menit kedua masa injury time.
Berkat kemenangan ini, Liverpool kokoh bertengger di puncak klasemen dengan poin sempurna, 12 dari empat laga.
Sementara itu, Man City babak belur dihajar Sporting Lisbon lewat trigol yang dicetak Viktor Gyokeres.
Manchester City keok dengan skor telak 4-1 dalam laga lanjutan Liga Champions. di Jose Alvalade Stadium, Lisbon, Rabu (6/11) dini hari WIB.
Kemenangan menjadi ajang pembuktian bagi pelatih Sporting, Ruben Amorim, yang bakal mengambil alih posisi manajer di Manchester United pada 11 November mendatang.
City, yang kehilangan sejumlah pemain kunci seperti Rodri, Jack Grealish, Ruben Dias, John Stones, dan Oscar Bobb, tampak kehilangan momentum dan berada dalam tren negatif dengan kekalahan ini. Memperpanjang rentetan tiga kekalahan beruntun mereka di berbagai kompetisi.
Sporting kini memiliki 10 poin dari empat pertandingan Liga Champions, posisi yang cukup aman bagi Amorim sebelum ia berpindah ke Old Trafford. (rmg)
Diskusi tentang ini post