SATELITNEWS.COM, TANGERANG—Satlantas Polres Metro (Restro) Tangerang Kota memberikan bantuan 7.000 liter air bersih kepada warga RT 04/08 Keluharan Periuk Jaya, Kecamatan Periuk, Kota Tangerang, Senin (18/09/2023). Bantuan disalurkan lantaran air di perumahan warga di sana keruh selama beberapa hari.
Kanit Turjawali Satlantas Polres Metro Tangerang Kota, AKP Subari mengatakan pemberian air bersih kepada warga Periuk Jaya merupakan tindaklanjut dari informasi permintaan warga terkait air bersih. Pasalnya air di wilayah tersebut mengeruh dan menguning. “Hari ini kita meluncur dengan satu tangki air untuk melaksanakan kegiatan pelayanan terhadap masyarakat yang notabenenya adalah pemberian air di sekitar Periuk Jaya ini,”tuturnya, Senin (18/09/2023).
Kata Subari, saat ini baru satu permintaan dari warga Kota Tangerang terkait bantuan air bersih. Pihaknya terus melakukan koordinasi dan mengimbau kepada warga yang di rumahnya mengalami air keruh dan kuning bisa melaporkan kepada Kapolres Metro Tangerang Kota.
“Sesuai dengan instruksi Pak Kapolres sudah ada namanya telepon langsung ke Bapak Kapolres Metro Tangerang Kota atau dengan call center 110 atau dengan informasi langsung ke kita jajaran Satlantas Metro Tangerang Kota. Permohonan dari permintaan masyarakat tersebut akan kita tindaklanjuti,”ujarnya.
Ketua RT 04 RW 08, Bambang mengucapkan terimakasih kepada pihak Polres Metro Tangerang Kota yang telah memberikan bantuan air bersih kepada warganya yang beberapa hari ini mengalami kesulitan air bersih. Dirinya mengaku adanya bantuan air bersih ini sangat bermanfaat bagi warga sehingga bisa menikmati air bersih.
“Kami warga RT 04 RW 08 Periuk Jaya mengucapkan banyak terimakasih kepada pihak kepolisian yang sudah menindaklanjuti keluhan dari warga yang airnya itu keruh dan kuning selama beberapa hari ini,”ucapnya.
Pantauan SatelitNews.Com, Satlantas Polres Metro Tangerang Kota mengirimkan 1 unit mobil tangki air yang berisi 7.000 liter air bersih. Terlihat pihak kepolisian memberikan air bersih tersebut kepada para warga yang berbondong-bondong membawa galon dan ember untuk menampung air bersih tersebut. (mg05)
Diskusi tentang ini post