SATELITNEWS.ID, TANGERANG—Penyebaran virus Covid-19 atau Corana di Kota Tangerang kian bertambah. Akan tetapi penyakit yang menyerang saluran pernapasan ini bukan berarti tidak dapat disembuhkan. Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kota Tangerang dr. Liza Puspa Dewi menerangkan tentang peluang sembuhnya pasien asalkan menaati serta mampu menjaga kualitas kebersihan diri dan asupan gizi yang mencukupi.
“Selama pasien mau untuk disiplin dan mau melakukan karantina mandiri, peluang sembuh itu tetap ada,” terang Liza yang ditemui di kantor Dinas Kesehatan Kota Tangerang, Minggu (29/3.
Liza mengungkapkan peluang kesembuhan pasien Covid-19 bergantung dari bagaimana pasien mau untuk menerapkan pola hidup bersih sehat serta meningkatkan kualitas imun tubuh. “Di Kota Tangerang ada satu pasien positif yang telah dinyatakan sembuh dan kini sudah kembali ke tempat tinggalnya,” ungkap perempuan yang juga Kepala Dinas Kesehatan Kota Tangerang.
Lebih lanjut Liza menjabarkan sebelumnya pasien telah menerima perawatan di salah satu rumah sakit dan harus diisolasi selama beberapa hari hingga dinyatakan negatif Covid-19. “Selain satu pasien positif yang sembuh, adapula 36 orang ODP dan 3 orang PDP yang juga dinyatakan sembuh. Untuk yang berstatus ODP dan PDP seluruhnya melakukan isolasi mandiri di tempat tinggalnya,” sambung Liza.
Akan tetapi, lanjut Liza, Pemkot Tangerang tetap mendorong masyarakat untuk dapat mencegah serta memutus rantai penularan virus Covid-19 di Kota Tangerang. “Kembali kami menghimbau kepada masyarakat untuk sebisa mungkin tidak keluar rumah, serta merapkan psycal distancing dan rajin mencuci tangan dengan sabun,” tukas Liza. Sebagai informasi, data per tanggal 29 Maret 2020 pukul 15.00 WIB tentang sebaran Covid-19 di Kota Tangerang menyebutkan sebanyak 427 Orang berstatus ODP, 95 orang PDP, 19 positif, 4 orang meninggal dan 1 orang sembuh.
Sebelumnya, Walikota Tangerang Arief R Wismansyah turun langsung untuk menyosialisasikan pembentukan Kampung Siaga Corona (Si Gacor) di tiap RW dan RT di lingkungan masing – masing. Sosialisasi dilakukan oleh Wali Kota di RW 02, Kelurahan Sukajadi kecamatan Karawaci Kota Tangerang dengan menyambangi rumah – rumah di jalan Sinar Hati, Sabtu (28/03). “Banyak yang masih belum paham tentang pencegahan penyebaran virus dapat dilakukan dengan cara yang sederhana,” ungkap Arief saat menghampiri sejumlah warga. (made)
Diskusi tentang ini post