SATELITNEWS.COM, PANDEGLANG – Sebagai bentuk kepedulian dan upaya meningkatkan perekonomian masyarakat, Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Pandeglang, beserta Penggerak Pembangunan wilayah selatan, melakukan bakti sosial (Baksos) memperbaiki jalan poros desa di Kecamatan Cibitung, Kabupaten Pandeglang, Minggu (18/6/2023).
Ketua Kadin Pandeglang Endi Fachrudin menyatakan, baksos pembangunan jalan itu tepatnya digelar di Jalan Poros Desa Kiarajangkung, Kecamatan Cibitung, Kabupaten Pandeglang.
“Kegiatan ini kerjasama dengan Penggerak Pembangunan wilayah selatan,” kata Endi, Senin (19/6/2023).
Abdul Halik, selaku Penggerak Pembangunan wilayah selatan mengatakan, bakti sosial ini sebagai bentuk keperdulian kepada masyarakat. Pihaknya mendapat informasi, bahwa di jalan itu sering terjadi kecelakaan.
“Kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak, khususnya yang telah berpartisipasi terhadap keberlangsungannya acara bakti sosial ini. Kami juga mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Provinsi Banten dalam hal ini yaitu Al Muktabar selaku PJ Gubernur Banten atas supportnya, Dinas PUPR Provinsi Banten beserta jajarannya, Kepala UPT PU wilayah Pandeglang beserta operator. Alhamdulillah berkat dukungan dan support dari semua pihak dan Pemerintah Provinsi Banten, Bakti sosial ini berjalan lancar,” ujarnya.
Sebagai masyarakat Cibitung, ia sangat berharap Pemerintah Provinsi Banten yaitu PJ Gubernur, kedepannya agar lebih giat dan mensupport kegiatan-kegiatan ataupun pembangunan untuk wilayah Provinsi Banten yang ada di bagian selatan.
“2 tahun belakangan ini, banyak program dan kegiatan yang sudah dilakukan PemProv Banten, dalam hal ini Dinas Perkim Provinsi Banten melalui jalan lingkungan. Kami sangat mengapresiasi kinerja pak PJ Gubernur beserta jajaran. Namun harapan kami ke depan semoga adanya percepatan pembangunan khususnya jalan poros desa, karena jalan Pandeglang selatan saat ini dianggap kurang layak, masih banyak yang tanah. Dengan adanya program percepatan pembangunan di wilayah selatan, diharapkan masyarakat yang notabene nya petani, bisa menjual hasil bumi dengan harga maksimal,” paparnya.
Hata, Selaku pemuda dan masyarakat Cibitung mengaku, sangat apresiasi dengan kegiatan baksos ini, yang di inisiasi oleh penggerak pembangunan wilayah selatan khusunya kepada Halik dan Ketua Kadin Pandeglang
Apresiasi juga disampaikan beberapa komponen lainnya, seperti H. Udir, selaku pengusaha lokal hasil bumi, serta Iyan, selaku Babinkamtibmas. (mardiana)
Diskusi tentang ini post