SATELITNEWS.COM, LEBAK—Bupati Lebak Iti Octavia Jayabaya memberikan pesan bagi pengurus Korpri Kabupaten Lebak periode 2023-2028 yang baru dikukuhkan. Ia pun mengapresiasi banyak kaum milenial yang mengisi wadah ASN tersebut karena diyakini banyak melahirkan inovasi baru untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat. Namun demikian untuk mencapai itu harus ada kekompakan dan hindari saing menjatuhkan.
“Memang sekarang harus mengikuti trendnya milenial agar bisa terus berinovasi, berinfrosisasi, membuat terbososan dalam mendukung Korpri lebih baik lagi terutama pelayanan kepada masyarakat,” tutur Iti di Aula Multatuli Lebak, Selasa (17/10/2023).
Dengan banyaknya ASN muda yang mengisi struktur Korpri, Iti yang akan habis masa jabatannya sebagai Bupati Lebak akan mengakhiri masa jabatannya pada November 2023 mendatang mengaku tidak mempermasalahkannya. Bahkan itu disebutnya lebih bagus. Artinya, ASN yang senior yang sedang diamanahi menjabat kepala dinas bisa konsentrasi dalam jabatannya.
“Harapannya semakin solid, kompak, dan pesan saya jangan saling menjatuhkan satu sama lain. (Korpri) rumah besar karena Korpri ini wadah ASN yang paling besar. Maka dari itu kompak dan solid dibutuhkan untuk pembangunan khususnya di pelayanan kepada masyarakat,” imbuhnya.
Ketua Dewan Pengurus Korpri Lebak Budi Santoso mengatakan, ada delapan program yang harus dijalankan oleh organisasi yang menanungi ASN tersebut. Tapi untuk tahun ini, terdapat 3 program yang menjadi fokusnya. “Secara umum ada delapan program, tetapi untuk tahun ini kami fokus pada 3 program,” kata Budi.
Tiga program prioritas yang dimaksud Budi adalah upaya Korpri Lebak dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, program pada sektor usaha, dan bantuan pendampingan bagi ASN yang tersangkut dengan masalah hukum.
“Jadi untuk membantu masyarakat, kami sudah komitmen dengan pemda, mana saja ruang yang tidak bisa masuk karena tidak tersedia anggaran, maka di situ kita masuk. Misalnya bantuan rumah tidak layak huni atau bantuan bagi pasien tidak mampu yang dirujuk ke rumah sakit besar,” papar Sekda Lebak ini.
Budi menyebut, Korpri Lebak memiliki anggota sebanyak 11.794 terdiri dari 7.996 pegawai negeri sipil (PNS) dan 3.798 pegawai pemerintah dengan perjanjian kerja (PPPK). “Tantangan sebagai dewan pengurus untuk lima tahun ke depan tentu tidak mudah. Tapi dengan kerja sama dan dukungan dari pemerintah daerah, maka setiap masalah dan kendala yang dihadapi akan bisa kami atasi,” terang Budi. “Terutama di era kepimpinan bupati dan wakil bupati, dengan support beliau Korpri Lebak semakin maju dan berdaya saing,” tandasnya.(mulyana)
Diskusi tentang ini post