SATELITNEWS.ID,TANGERANG—Persita Tangerang merekrut mantan pemain klub Liga 2 Oktovianus Oskar Karisago sebagai pemain barunya dalam menghadapi Liga 1 musim 2022/23. Kehadiran pemain lini depan itu diumumkan Rabu (11/5).
Pemain berusia 27 tahun itu sangat senang bisa mendapatkan kesempatan untuk bergabung dengan Persita di musim ini. Baginya ini adalah sebuah tantangan dan pembuktian dalam karir profesionalnya.
“Saya sangat senang bisa bergabung dengan rekan-rekan baru di Persita Tangerang. Saya ingin mengembangkan kembali kemampuan saya disini dan membantu Persita untuk lebih baik lagi,” ujar Oskar.
Persita akan menjadi klub kedua dalam karir profesional Oskar. Pada musim lalu Oskar bermain untuk Persewar Waropen dan bisa mencetak tiga gol dalam sembilan penampilan di kancah Liga 2.
“Saya tentu ingin membawa Persita berada di papan atas. Saya juga sangat senang bisa berbaur dengan rekan-rekan baru di tim ini,” pungkasnya.
Manajer Persita, I Nyoman Suryantara menyambut kedatangan Oskar dan berharap sang pemain bisa membuktikan diri di klub musim ini.
“Saya ucapkan selamat bergabung dengan Persita. Tentu kami berharap Oskar dapat berkontribusi dengan baik di tim pada musim ini,” ujar Nyoman. (gatot)