SATELITNEWS.ID, SERANG–Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kesra) Setda Kabupaten Serang mencatat, usulan bantuan dana hibah yang diajukan melalui aplikasi Serang Open pada tahun 2022, mengalami peningkatan, dengan total usulan yang masuk mencapai 200 proposal.
Kasubag Bina Kesejahteraan Masyarakat Bagian Kesra Setda Kabupaten Serang, Ahmad Sulaiman Jajuli mengatakan, anggaran yang dialokasikan untuk bantuan hibah tahun 2022 mencapai Rp 2 Miliar.
Menurutnya, anggaran tersebut mengalami peningkatan jika dibanding tahun 2021 yang hanya Rp 1,8 Miliar. “Kalau yang sekarang (tahun 2021) kan ada 150 yang mendapat bantuan, ada mushola, ponpes dan majelis ta’lim, tahun depan 200,” kata Sulaiman, Kamis (2/12/2021).
Katanya, usulan bantuan dana hibah tersebut masuk melalui aplikasi Serang Open. Kemudian setelah itu, dilakukan verifikasi kepada calon penerima bantuan.
“Jadi harus mengikuti sesuai verifikasi kita, harus punya tabungan, NPWP. Karena penyaluran bantuannya melalui transfer,” tuturnya.
Sementara, Kepala Bagian Kesra Setda Kabupaten Serang, Febriyanto mengatakan, dengan adanya peningkatan pemohon yang masuk Serang Open, otomatis anggaran-pun meningkat.
Namun demikian, semua kembali pada kondisi keuangan daerah. “Dengan kondisi pandemi begini, mohon masyarakat dapat memaklumi,” ujarnya.
Kemudian ia juga memohon pada masyarakat yang mengajukan permohonan lewat Serang Open, bagi yang tidak lengkap administrasi dan ditolak diminta berbesar hati. Karena semua sudah menjadi aturan hibah bansos.
“Ada yang ditolak, karena tidak lengkap administrasi. Kendala ditolak ada dua, pertama tidak lengkap administrasi, kedua sudah mendapat bantuan tahun sebelumnya. Karena tidak boleh berturut-turut,” pungkasnya. (sidik)