SATELITNEWS.COM, SERPONG—Sebanyak 8 guru ahli madya dilantik oleh Kepala Kantor Kemenag Tangsel, Dedi Mahfudin. Hadir dalam acara itu, Kasubbag TU, Asep Azis Nasser, Kasi Pendidikan Madrasah (Penmad), Muhammad Edi Suharsongko, Ketua Pokjawas, Jajang Raksanagara, Analis Kepegawaian, Rahmat Sukmawan, dan para pengawas.
Kepala Kantor Kantor Kemenag Tangsel Dedi Mahfudin menyampaikan pengambilan sumpah jabatan dan pelantikan mengacu kepada Peraturan Pemerintah No. 11 Tahun 2017 yang dijabarkan pada peraturan Kepala BKN No. 7 tahun 2017, dan diperbaharui dengan Peraturan BKN No. 21 tahun 2017 tentang Tata Cara Pelaksanaan Pelantikan.
“Pengambilan sumpah ini baru ada di Kemenag Kota Tangerang Selatan. Saya ucapkan selamat kepada bapak ibu, hari ini bapak ibu dilantik menjadi guru ahli madya. Tentunya hal ini harus disyukuri dengan meningkatkan kinerja,” ujarnya.
Dirinya mengakui proses kenaikan pangkat itu banyak kendala. Butuh ikhtiar dari diri sendiri. Perjuangan tidak mudah itu mari jadikan pantang menyerah dan bekerja dengan tulus dan ikhlas.
“Jadikan itu semua menjadi sebuah cerita kehidupan. Memaknai kenaikan pangkat dengan meningkatkan kinerja. Semoga berkah dan menambah kebahagiaan,” imbuhnya.
Sementara itu, Analis Kepegawaian, Rahmat Sukmawan menjelaskan bahwa seorang ASN bisa naik pangkat dilihat dari nilai kinerja dan perilaku dengan nilai baik.
“Perilaku baik itu salah satunya adalah menjadi orang yang bermanfaat bagi orang lain. Jangan pangkatnya sudah tinggi tapi tidak bermanfaat,” tegasnya.
Menurutnya, salah satu nilai manfaat itu adalah memberikan informasi kepada orang lain bagaimana cara mengurus kenaikan pangkat.
“Kenaikan pangkat juga harus diiringi dengan melakukan segala sesuatu dengan jujur, dan tidak melakukan penipuan,” tutupnya. (din/bnn)
Diskusi tentang ini post